Monday, January 05, 2009

bedtime stories

Kalau memang bahagia yang harus aku raih dari bawah lagi harus dengan cara seperti ini, maka aku lebih memilih ini
Memilih ini meski tidak menyenangkan dan menyesakkan
Aku hanya bisa mengenang sebuah keindahan waktu yang pernah ku jalani dengan mu
Senyummu, wajah masam mu, dan dingin tatkala kelam menyelimuti aura wajahmu
Entah kenapa aku bisa baca garis wajah duka yang tiap kali menyelimutimu
Bahkan berat suaramu ku yakin ada yang membuatmu galau
Berat bebanmu seakan ku ingin bantu untuk ringankan, meski ku tak tahu mampu kah aku
Kala malam bergelayut pun
Kala mata berat untuk terbuka
Kala lelah telah begitu terbebani sekalipun
Masih ingat tatkala mengamati gelisah mu tatkala dirimu menyimpan getir dalam senyummu
Sudahlah, kamu masih begitu indah untuk dikenang, sayang

Sekali pun kamu tidak akan pernah menyadari bagaimana aku masih bisa menikmati di saat seperti ini, di diriku
Bahagia yang kamu jalani kini bersamanya adalah caraku menikmati indahmu
Tatkala kerut keningmu berkurang
Tatkala perlahan aura kelammu berkurang
Dan beban itu perlahan hilang
Itu
Buatku mungkin itu caraku agar kamu lebih indah
Agar dia juga melihat keindahanmu
Agar kamu utuh untuknya

0 komentar:

Powered by Blogger.